ZONA-DAMAI.COM – Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Doni Monardo menyebut penerapan protokol kesehatan ketat menjadi strategi mencegah penyebaran virus korona saat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020. Salah satu yang utama yakni mencegah kerumunan massa.

“Kuncinya cuman satu, jangan ada kerumunan. Jumlah (massa) banyak pun kalau bisa diatur tidak ada kerumunan sangat-sangat efektif,” ujar Doni dalam diskusi virtual, Kamis, 1 Oktober 2020.

Doni menyebut salah satu sumber penularan covid-19 berasal dari orang yang berada di sekitar. Untuk itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) melalui peraturan KPU (PKPU) membatasi jumlah maskimal peserta kampanye tatap muka hanya 50 orang.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
“Itu (50 orang) secara terbatas pada ruang diatur sehingga kita harapkan tidak terjadi kerumunan,” jelas dia.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) itu optimistis KPU dapat menyelenggarakan pesta demokrasi daerah dengan baik. Hal itu harus didukung dengan kedisplinan masyarakat menerapkan protokol kesehatan.

“Kalau semua pemimpin di daerah bisa bekerja sama dengan seluruh komponen masyarakat, bukan hal yang sulit untuk mengendalikan covid-19,” tutur dia.